Karena beginilah kita,
Mampu bersisian duduk berdua
Tanpa satu katapun terdengar
Terpaku pada laptop masing-masing
Sambil berselingan mendengar suara Josh Groban kesukaanku,
dan Celine Dion pujaanmu.
Aku tak bicara
bukan karena tak ada cerita
atau mati gaya
Aku hanya merasa sudah nyaman dalam keheninganmu
Tak merasa mati gaya meski tak banyak gaya
tanpa khawatir kau akan menganggapku tak sopan krn mengabaikanmu
Kita tak saling berkata
bukan karena saling membenci
apalagi karena kita sudah saling memahami
juga bukan karena bisa saling membaca hati
Aku hanya merasa hati kita berada lebih dekat
dari yang bisa disampaikan gelombang suara
karena hati sudah saling menyapa, tanpa kata
karena diam menjelaskan hal yg tak bisa dijelaskan dengan kata
Maka beginilah aku,
dan caraku mencintaimu
Mampu bersisian duduk berdua
Tanpa satu katapun terdengar
Terpaku pada laptop masing-masing
Sambil berselingan mendengar suara Josh Groban kesukaanku,
dan Celine Dion pujaanmu.
Aku tak bicara
bukan karena tak ada cerita
atau mati gaya
Aku hanya merasa sudah nyaman dalam keheninganmu
Tak merasa mati gaya meski tak banyak gaya
tanpa khawatir kau akan menganggapku tak sopan krn mengabaikanmu
Kita tak saling berkata
bukan karena saling membenci
apalagi karena kita sudah saling memahami
juga bukan karena bisa saling membaca hati
Aku hanya merasa hati kita berada lebih dekat
dari yang bisa disampaikan gelombang suara
karena hati sudah saling menyapa, tanpa kata
karena diam menjelaskan hal yg tak bisa dijelaskan dengan kata
Maka beginilah aku,
dan caraku mencintaimu
Tidak ada komentar:
Posting Komentar